Sebutkan dan jelaskan 5 sifat dasar seni​ serta contohnya.

Berikut ini adalah pertanyaan dari Irfanjuni34381 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan dan jelaskan 5 sifat dasar seni​ serta contohnya.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

1. Seni bersifat kreatif

maksudnya adalah seni menciptakan karya baru yang belum ada sebelumnya.

Sifat dasar seni yang kreatif merupakan sesuatu yang misterius karena lahir dari imajinasi manusia, baik dari seorang anak kecil, orang dewasa, seorang awam seni, maupun dari seorang seniman profesional

2.Seni bersifat individu

Seni bersifat individual karena seni merupakan interpretasi subjektif dari seorang manusia.

Contoh nyatanya adalah beberapa orang seniman yang melukis pemandangan langit senja yang sama.

3. Sifat ekspresif

artinya karya seni merupakan luapan ekpresi dari perasaan seniman yang menciptakannya.

4. Seni bersifat abadi

Sifat dasar seni selanjutnya adalah abadi. Disebut abadi karena karya seni akan tetap bisa dinikmati bahkan setelah pembuatnya meninggal. Keindahan suatu karya seni akan tetap bertahan walau zaman sudah berubah.

5. Seni bersifat universal

Karya seni juga bersifat universal. Artinya, karya seni dapat dinikmati oleh siapa saja tidak bergantung ras, bahasa, negara, dan juga pembeda lainnya.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh pratiwioktafiani7 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 08 Feb 23