jelaskan perilaku nabi ibrahim as saat hidup ditengah lingkungan masyarakat

Berikut ini adalah pertanyaan dari nadaalfatiha52 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Jelaskan perilaku nabi ibrahim as saat hidup ditengah lingkungan masyarakat yang menyembah berhala​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Saat itu, ayah Nabi Ibrahim, Azar, adalah seorang pembuat dan menyembah berhala. Suatu hari, dikisahkan Nabi Ibrahim AS melihat bapaknya sedang membuat berhala. Ia lalu bertanya, "Dari apa tuhan-tuhan itu diciptakan?" Bapaknya menjawab, "Ini dari kayu-kayu pelepah kurma, itu dari zaitun, dan berhala kecil itu dari gading. Lihatlah alangkah indahnya. Hanya saja, ia tidak memiliki napas."

Ibrahim berkata, "Jika para tuhan itu tidak memiliki napas maka bagaimana mereka dapat memberikan napas? Bila mereka tidak memiliki kehidupan, bagaimana mereka memberikan kehidupan? Wahai ayahku, pasti mereka bukan Allah."

Allah SWT menunjukkan keagungan-Nya kepada Nabi Ibrahim AS melalui benda-benda ciptaan-Nya. Ketika langit gelap, Nabi Ibrahim AS melihat bintang-bintang bertaburan begitu indah. Ia pun berpikir bintang adalah Tuhannya. Tapi, saat bintang menghilang pada siang hari, hilang pula keyakinannya jika bintang itu adalah Tuhan. Hal yang sama terjadi saat ia melihat bulan dan matahari. Namun, semuanya lagi-lagi musnah saat bulan dan bintang menghilang.

Nabi Ibrahim tidak berhasil menemukan Tuhannya dalam wujud benda-benda yang ada di bumi. Namun, ia kemudian menyadari bahwa Tuhan lebih hebat dan lebih agung dari semua benda tersebut.

Suatu hari, para penyembah berhala menggelar hari raya. Mereka membuat banyak sekali berhala dan menempatkan berbagai makanan di depan berhala itu. Mereka kemudian berdoa di sana. Azar mengajak Ibrahim, namun ia menolak.

Nabi Ibrahim AS kemudian berencana membuat tipu daya. Ia pergi diam-diam ke lapangan tempat para berhala berjejer. Ia lalu menghancurkan semua berhala kecil dan menyisakan patung terbesar. Ia meletakkan kapak di tangan patung terbesar itu.

Mampua kau

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Gatroxz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 26 Jun 22