Jika mempelajari peristiwa sejarah secara menyeluruh meliputi waktu yang panjang

Berikut ini adalah pertanyaan dari susantokun3755 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jika mempelajari peristiwa sejarah secara menyeluruh meliputi waktu yang panjang tetapi terbatas dalam ruang menggunakan konsep berpikir

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Konsep Berpikir Diakronik

Penjelasan:

1) Konsep Berpikir Diakronik

Konsep Berpikir Diakronik adalah sebuah konsep berpikir dalam ilmu sejarah yang memanjang dalam waktu namun terbatas dalam ruang, artinya konsep ini menjelaskan sebuah peristiwa dengan menekankan urutan-urutan sebab akibat sebuah peristiwa.

Ciri utama dari konsep berpikir ini adalah dengan mengurutkan peristiwa satu ke peristiwa yang lain sehingga menjadi sebuah cerita yang dapat dipahami oleh pembaca

Contoh:

Cerita tentang Bandung lautan Api

Cerita tentang Perang di Semarang

Cerita Perang di Surabaya

2) Konsep Berpikir Sinkronik

Konsep berpikir Sinkronik adalah konsep berpikir dalam sejarah yang terbatas dalam waktu namun melebar dalam ruang. Dalam konsep berpikir ini tidak menekankan sebab akibat dan urutan peristiwa namun menjelaskan gambaran besar apa yang terjadi pada sebuah wilayah.

Ciri utama dari konsep berpikir ini adalah tidak adanya urutan peristiwa, namun hanya menjelaskan apa saja yang ada / terjadi pada waktu itu.

Contoh:

Lokasi A merupakan salah satu lokasi yang dahulu kala dan menjadi pusat rempah-rempah dan menjadi tempat jajahan Belanda selama 350 tahun.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh renalfelix dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 16 Mar 23