1. Terdapat persepsi mengenai asal usul manusia yang sampai saat ini

Berikut ini adalah pertanyaan dari rakadjrow7xwb pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1. Terdapat persepsi mengenai asal usul manusia yang sampai saat ini masih kontroversial, sehingga kalian harus menyebutkan dan menjelaskan mengenai dua persepsi atau dua teori terebut. Berikan penjelasan teori Charles Darwin dan teori Agama mengenai asal usul manusia!2. Prakasara mengartikan manusia sebelum mengenal tulisan dan aksara mengartikan manusia sudah mengenal tulisan. Buktikan bahwa Indonesia telah menutup zaman praaksara sehingga berahlih ke zaman aksara!

3. Sebelum kedatangan Hindu dan Buddha, masyarakat nusantara menganut kepercayaan animisme dan dinamisme. Berikan penjelasan mengenai animisme dan dinamisme, lalu kalian analisis mengapa sampai saat ini sebagian masyarakat masih mempercayai animisme dan dinamisme!

4. Kepulauan Indonesia memiliki berbagai situs peninggalan dari masa praaksara. Peninggalan tersebut mulai dari fosil manusia purba hingga hasil kebudayaannya. Peninggalan tersebut sudah ada yang diteliti, tetapi ada juga yang mungkin masih terkubur dalam tanah maupun tersembunyi di lebatnya hutan tropis. Kepulauan Indonesia. Sebutkan dan jelaskan secara singkat hasil kebudayaa manusia praaksara yang ditemukan di Situs Tutari, Papua !

5. A. Corak kehidupan manusia purba dapat diketahui melalui pola kehidupannya yang dibuktikan dari berbagai temuan artefak. Jelaskan pola kehidupan masyarakat praaksara pada masa Neolithikum atau Zaman Batu Muda !
B. Apakah jalur rempah Indonesia berada di jalur pelayaran dan perdagangan dunia? Jika ya, apa buktinya? Jika tidak, apa alasannya?

Yang bisa jawab essay semua anak sejarah dapet banyak Poin 100 poin​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Menurut teori Darwin bahwa nenek moyang manusia adalah berasal dari species kera yang berevolusi dalam waktu yang panjang. Berbeda halnya jika ditilik dari sudut pandang agama. Dalam hal ini kami memakai pendekatan Agama Islam. Bahwa penciptaan Manusia pertama yaitu Nabi Adam dan siti Hawa adalah sempurna. Allah SWT menciptakannya dari segumpal tanah. Ini sesuai dengan bunyi (QS. 15:26) Dan sesungguhnya kami telah menciptakan manusia (Adam) dari tanah liat kering (yang berasal) dari lumpur yang diberi bentuk.

(QS. 32:9) Kemudian Dia menyempurnakan dan meniupkan ke dalamnya roh (ciptaan)-Nya dan Dia menjadikan bagi kamu pendengaran, penglihatan dan hati (tetapi) kamu sedikit sekali bersyukur.

Nah perbedaannya kalu teori Darwin manusia berevolusi dari segi fisik dan kecerdasannya, sedangkan menurut pandangan Islam manusia berevolusi hanya kecerdasannya saja sedangkan fisiknya sudah sempurna.

2. Zaman dimulainya sejarah bdi Indonesia dan berakhirnya pra aksara yaitu pada abad ke 5 dengan ditemukannya Yupa di Muara SAungai mahakam , Kalimantan Timur. Yupa adalah prasasti tugu batu yang berbahasa Sansekerta dan berhuruf Pallawa. Yupa yupa ini merupakan peninggalan Kerajaan Kutai.

   Dengan ditemukannya yupa ini menunjukan bahwa Nusantara sudah memasuki masa Sejarah pada abad ke 5

3. Anemisme adalah kepercayaan sekelompok masyarakat terhadap roh roh leluhur. Dinamisme adalah kepercayaan kepada benda benda yang memiliki tuah gaib.

Kepercayaan anemisme dan dinamisme masih kental di jawa  (penganut kejawen), Bali, dan Nusa Tenggara.

 Kelompok masyarakat tersebut mengakui keesaan Tuhan namun tetap melestarikan budaya peninggalan nenek moyang mereka.

4. Peninggalan Situs Tutari berasal dari masa Megalitikum, peninggalannya antara lain :

  • Batu lukis dengan motif motif manusia, manusia setengah ikan, binatang, tumbuhan, dan benda budaya seperti gelang, kapak batu serta motif geometris seperti lingkaran dan matahari
  • Bongkahan batu Ondoafi  yang berbentuk menyerupai kepala, leher dan badan.
  • Batu berbaris : Barisan batu ini dipercaya sebagai jalan penghubung antara dunia manusia dan alam tempat roh nenek moyang bersemayam.
  • Situs batu 110 batu berdiri yang ditopang oleh batu-batu kecil, yang merupakan tempat paling suci dan sakral

5. A. Masa kehidupan Neolitikum

       Pola kehidupan manusia purba pada Zaman Batu Muda adalah sudah mampu menghasilkan makanan sendiri (food producing). Pada zaman ini masyarakat purba sudah mengenal adanya tradisi pertukaran barang (barter) bahkan dagang, disamping itu mereka sudah bisa menjinakan hewan liar dan beternak, selain itru mereka sudah mengenal budaya berladang atau huma

B. Indonesia merupakan daerah yang diperebutkan bangsa Eropa karena merupakan sumber rempah rempah dunia. Maluku adalah pulau idaman bangsa Eropa karena kekayaan rempah rempahnya (The Spice Island). Dengan dikemukakan alasan dan bukti diatas maka jelaslah Indonesia atau nusantara merupakan jalur perdagangan dunia

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 06 Mar 23