dinasti Abbasiyah mengalami empat periodisasi kekuasaan dengan berbagai cirinya,ciri utama

Berikut ini adalah pertanyaan dari mahaldakudadiri pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

dinasti Abbasiyah mengalami empat periodisasi kekuasaan dengan berbagai cirinya,ciri utama kekuasaan Abbasiyah pada priode ke tiga adalah?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Daulah Abbasiyah berada Dibawah kekuasaan Daulah Buwaihiyah.

Penjelasan:

Pada periode ketiga ini Daulah Abbasiyah berada dibawah kekuasaan Daulah Buwaihiyah. Periode ini disebut juga periode Persia kedua.

Keadaannya lebih buruk dibandingkan periode sebelumnya, kondisi politik tidak stabil karena sering terjadi kemelut dalam pergantian kepemimpinan di antara para penguasa Buwaihiyah.

Terutama karena Daulah Buwaihiyah yang menganut aliran syiah, khalifah tidak lebih sebagai pegawai yang diperintah dan diberi gaji.

Pada periode ini pusat pemerintah islam tidak lagi di baghdad, tetapi telah dipindahkan ke Syiraz, tempat Ali bin buwaihi berkuasa. Meskipun begitu, ilmu pengetahuan terus mengalami kemajuan pesat, dengan munculnya para pemikir besar.

Selain itu dibidang ekonomi, pertanian dan perdagangan juga mengalami kemajuan.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh yenivctr dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 12 Mar 23