4. Mengapa munculnya kota-kota pelabuhan sebagai akibat jaringan perdagangan di

Berikut ini adalah pertanyaan dari devaoktafiani80 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

4. Mengapa munculnya kota-kota pelabuhan sebagai akibat jaringan perdagangan di Kepulauan Indonesia turut berperan dalam proses integrasi bangsa pada masa Islam?5. Pada masa awal perkembangan Islam para pedagang lokal dan pedagang asing memilih menggunakan bahasa Melayu sebagai sarana komunikasi dagang. Mengapa demikian?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Munculnya kota-kota pelabuhan sebagai akibat jaringan perdagangan di Kepulauan Indonesia turut berperan dalam proses integrasi bangsa pada masa Islam karena perdagangan yang menjadi salah satu sarana penghubung dan pemersatu bangsa. Dan perdagangan yang dilakukan pada saat itu adalah perdagangan dengan jalur laut. Sehingga dengan adanya pelabuhan menjadikan masyarakat saling berhubungan satu sama lain dari kegiatan perdagangan tersebut.

Bahasa Melayu digunakan para pedagang lokal dan pedagang asing sebagai sarana komunikasi dagang pada masa perkembangan islam karena bahasa melayu menjadi bahasa perhubungan antara penduduk dengan para pedagang. Hal ini terjadi karena pusat perdagangan terbesar pada saat itu berada di selat Malaka. Banyak para pedagang dari berbagai negara datang seperti India, Cina Arab dan bahasa Melayu Lah yang dipilih untuk memudahkan komunikasi tersebut.

Penjelasan:

Bahasa Melayumerupakan bahasa yang digunakan olehAustronesian Purba yang merupakan nenek moyang dari bahasa Melayu. Dahulu para pedagang melakukan perdagangan di Selat Malaka yang merupakan pusat perdagangan terbesar pada saat itu. Banyak para pedagang yang datang untuk berdagang seperti dari Arab, Cina dan juga India. Untuk melancarkan komunikasi tersebut maka bahasa melayu yang dipakai pada saat itu.

Peran bahasa Melayu sangat penting bagi dunia perdagangan. Perdagangan yang dilakukan pada saat itu adalah perdagangan dengan jalur laut. Oleh sebab itulah banyak Munculnya kota-kota pelabuhan pada saat itu. Dampak dari jaringan perdagangan laut ini menjadikan masyarakat yang berbeda pulau dapat saling berinteraksi sehingga sangat berperan dalam integrasi bangsa. Selain itu juga perkembangan islam akibat perdagangan tersebut semakin pesat. Hal ini dikarenakan banyaknya pedagang Arab, Gujarat dan juga Persia yang berdagang di nusantara dan menyebarkan agama islam di nusantara.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang proses masuknya islam masuk ke nusantara dapat dilihat pada www.yomemimo.com/tugas/14293267

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ekaboz17 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 29 Jun 22