Jenis kapal layar yang dikembangkan bangsa portugis sehingga memungkinkan untuk

Berikut ini adalah pertanyaan dari Susanti6249 pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Jenis kapal layar yang dikembangkan bangsa portugis sehingga memungkinkan untuk menjelajahi samudra pada abad xv-xvi adalah ...

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

karavel

Penjelasan:

Bangsa Portugis mencapai kemajuan yang sangat pesat dalam teknologi, terutama teknologi pelayaran. Mereka adalah bangsa Eropa pertama yang menggunakan rasi bintang Salib Selatan (Gubug Penceng-bahasa Jawa) untuk berlayar di sebelah selatan khatulistiwa. Sebelumnya, bangsa Eropa hanya menggunakan rasi bintang Polaris atau Bintang Utara sebagai panduan untuk berlayar di sebelah utara khatulistiwa. Mereka juga dapat melukiskan peta-peta Asia dan bahkan peta dunia yang sebelumnya belum pernah mereka jelajahi. Kemajuan tersebut didapat karena Henry "Sang Navigator" mendirikan sekolah kartografi. Hasilnya, berbagai peta digunakan para pelaut Portugis untuk menjelajahi lautan luas.

Pada abad XV, bangsa Portugis di bawah Henry "Sang Navigator" juga mengembangkan kapal penjelajah samudra yang dikenal dengan karavel. Kapal jenis ini mampu bergerak cepat dan menjelajah jauh hingga menyeberangi Samudra Atlantik, namun memiliki daya angkut yang kecil. Kapal karavel menjadi andalan bangsa Portugis untuk menjelajahi dunia pada masa Abad Penjelajahan bangsa Eropa.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ahmadyani05 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 06 Mar 22