jelaskan lima prinsip yang harus kita hayati, pahami dan kita

Berikut ini adalah pertanyaan dari annisafebi809 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

jelaskan lima prinsip yang harus kita hayati, pahami dan kita amalkan untuk meneguhkan "Persatuan dan Kesatuan Bangsa kita Indonesia"​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penjelasan:

Prinsip Prinsip Persatuan dan Kesatuan Bangsa

1. Prinsip Bhineka Tunggal Ika

Bahwa bangsa kita sangat kaya akan budaya karena terdiri dari beragam bahasa, agama, suku, adat kebiasaan masyarakat.

Prinsip ini mewajibkan kita bersatu dalam Bangsa Indonesia. Bhineka Tunggal Ika adalah semboyan bangsa Indonesia yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu.

2. Prinsip Nasionalisme Indonesia

Nasionalisme adalah sikap politik dari masyarakat yang mempunyai cita-cita dan tujuan yang sama, sehingga bangsa ini merasakan adanya kecintaan dan kesetiaan terhadap bangsa tersebut.

3. Prinsip Kebebasan yang Bertanggungjawab

Kebebasan yang bertanggung jawab berarti setiap orang diberikan kebebasan untuk bertindak dan bersikap sesuai dengan kemauannya, tentunya tanpa menyalahi Hak Asasi Manusia sehingga orang yang melakukan kebebasan tersebut harus bisa bertanggungjawab.

4. Prinsip Wawasan Nusantara

Wawasan Nusantara adalah cara pandang beserta sikap bangsa Indonesia tentang diri dan bentuk geografis berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.

Fungsinya Wawasan Nusantara yaitu sebagai pedoman, dorongan, motivasi, dan rambu-rambu dalam menentukan keputusan, kebijaksanaan, sekaligus perbuatan baik bagi penyelenggara negara di tingkat daerah dan pusat bagi kehidupan di masyarakat, bangsa, dan negara.

5. Prinsip Persatuan Pembangunan untuk

Mewujudkan Cita-Cita Reformasi

Kita sebagai warga Negara Indonesia harus mampu mengisi kemerdekaan dan melanjutkan pembangunan dengan stasiun akhir masyarakat yang adil dan makmur. Pembangunan nasional dimodali dengan rasa persatuan dan Kesatuan.

Kesimpulan adalah bahwa arti, makna, dan prinsip persatuan dan kesatuan bangsa, serta landasan hukum harus terus seperti rantai yang sambung menyambung sehingga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia akan terus terjaga.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 24 Aug 21