Ion klorida dapat mengendap dengan adanya kation

Berikut ini adalah pertanyaan dari afifahputri360 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Ion klorida dapat mengendap dengan adanya kation

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawab :

Ion klorida dapat mengendap dengan adanya kation timbal (Pb²⁺), kation Merkuri (Hg⁺) dan kation perak (Ag⁺).

Pembahasan :

Reaksi Kimia dapat Membentuk Endapan

Ketika barium klorida (BaCl₂) direaksikan dengan natrium sulfat (Na₂SO₄) akan menghasilkan suatu endapan putih barium sulfat (BaSO₄). Endapan putih yang terbentuk ini sukar larut dalam air.

Banyak sekali zat-zat kimia yang direaksikan menimbulkan endapan. Contoh lain adalah larutan perak nitrat (AgNO₃) direaksikan dengan larutan natrium klorida (NaCl)   menghasilkan endapan putih perak klorida (AgCl) dan larutan natrium nitrat (NaNO₃).

Endapan adalah zat yang memisahkan diri sebagai fase padat dari larutan. Endapan dapat berupa kristal (kristalin) atau koloid dan dapat  dikeluarkan dari larutan dengan penyaringan atau sentrifugasi. Endapan terbentuk jika larutan menjadi terlalu jenuh dengan zat terlarut. Kelarutan suatu endapan sama  dengan konsentrasi molar dari larutan jenuhnya. Kelarutan endapan bertambah besar dengan kenaikan suhu, meskipun dalam beberapa hal khusus (seperti kalium sulfat),  terjadi sebaliknya.

Penyelesaian soal :

Pengendapan senyawa dapat dilakukan dengan penambahan pereaksi golongan yang akan mengendapkan ion-ion dalam golongan. Kation golongan I (Pb²⁺, Hg⁺, Ag⁺) membentuk endapan dengan HCl encer. Endapan tersebut adalah PbCl₂, Hg₂Cl₂ dan AgCl yang semuanya endapan berwarna putih yang tidak dapat larut dalam air dan asam encer. Tetapi dapat larut dalam larutan amonia encer dan dalam larutan kalium sianida dan natrium tiosulfat.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------

Detail jawaban :

Kelas : 11

Mapel : Kimia

Bab : 10

Kode : 11.7.10

Kata Kunci : larutan, pengendapan, kelarutan garam.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh riniadeoct dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 11 Apr 19