Pada suatu siang, komeng membeli semangkuk es krim yang ingin

Berikut ini adalah pertanyaan dari Kadal7774 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Pada suatu siang, komeng membeli semangkuk es krim yang ingin dinikmati di rumahnya. sesampainya di rumah komeng kecewa melihat es nya menjadi cair. peristiwa tersebut tergolong perubahan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Persitiwa tersebut tergolong perubahan fisika. Pada perubahan dari es menjadi cair yang berubah hanya wujudnya, sedangkan sifatnya tidak berubah. Sehingga perubahan ini termasuk perubahan fisika.

Penjelasan:

Perubahan materi ada dua yaitu:

1. Perubahan Fisika

Perubahan fisikan adalah perubahan yang tidak menghasilkan zat jenis baru . Ciri- ciri pada perubahan fisika, yaitu:  

  1. tidak terbentuk zat jenis baru,  
  2. zat yang berubah dapat kembali ke bentuk semula,  
  3. hanya diikuti perubahan sifat fisika saja.  
  4. Contoh :  
  • siklus air  
  • beras menjadi tepung, dan yang lainnya.

2. Perubahan Kimia

Perubahan kimia adalah perubahan materi yang menghasilkan zat jenis baru . Ciri-ciri perubahan kimia suatu zat, yaitu:  

  1. terbentuk zat jenis baru,  
  2. zat yang berubah tidak dapat kembali ke bentuk semula,  
  3. diikuti oleh perubahan sifat kimia melalui reaksi kimia.
  4. Terjadinya reaksi kimia ditandai dengan:
  • timbulnya endapan
  • timbulnya gas
  • perubahan suhu
  • perubahan warna  

Contoh perubahan kimia adalah : besi berkarat, pembuatan tape, susu basi dan yang lainnya.

Materi tentang perubahan materi dapat disimak pada link:

www.yomemimo.com/tugas/30657869

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh liziewayan88 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 26 Dec 21