1 Pada konsep dasar ekonomi meningkatnya kemampuan manusia hampir senantiasa

Berikut ini adalah pertanyaan dari gabomine811 pada mata pelajaran Ekonomi untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

1 Pada konsep dasar ekonomi meningkatnya kemampuan manusia hampir senantiasa diikuti bahkandidahului oleh timbulnya kebutuhan-kebutuhan baru. Peningkatan ini sedemikian pesatnya sehingga
bangsa yang paling maju sekalipun masih pula merasakan keterbatasan mereka dalam memenuhi
kebutuhan mereka yang semakin beragam. Menghadapi kenyataan ini maka manusia bertendensi untuk
bersikap rasional. Jelaskan yang dimaksud dengan “bersikap rasional” dalam konsep dasar ekonomi!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Bersikap rasionaldalam konsep dasarekonomimerupakan sikap yang melibatkanpertimbangansecaramatang agar mencapai kepuasan yang maksimal. Sikap ini dilakukan untuk memilih opsi yang paling menguntungkan bagi seseorang atau sekelompok orang.

Pembahasan

Semua orang melakukan tindakan ekonomi. Tujuannya untuk memenuhi kebutuhan manusia agar dapat memperoleh kesejahteraan. Tindakan ekonomi memiliki dua jenis, yaitu rasional dan irasional. Dasar tindakan ekonomi rasional adalah hal yang menguntungkan dengan tujuan memperoleh kepuasan maksimal. Di sisi lain, tindakan ekonomi irasional merupakan tindakan yang dianggap memberikan keuntungan pada awalnya, tetapi hasil akhirnya memberikan kerugian. Biasanya, tindakan ini dilakukan tanpa pertimbangan faktor, biaya, waktu, atau tenaga.

Tujuan tindakan ekonomi adalah sebagai berikut:

  • Mampu membedakan hal yang menguntungkan dan hal yang merugikan
  • Mampu membedakan kualitas dan harga barang dan jasa
  • Mampu membedakan barang dan jasa yang dibutuhkan dan yang tidak dibutuhkan
  • Mampu menentukan kebutuhan hidup yang menjadi prioritas
  • Lebih berhati-hati dan harus mempertimbangkan sesuatu sebelum melakukannya
  • Terhindar dari kerugian

Contoh tindakan ekonomi rasional adalah pembelian barang elektronik dengan melakukan pemilihan atau perbandingan terlebih dahulu. Penjual bersaing ketat dan berlomba memberikan harga yang terbaik. Dengan kecanggihan teknologi masa kini, belanja dapat dilakukan secara daring sehingga lebih praktis dan lebih mudah dalam perbandingannya. Contoh tindakan ekonomi irasional adalah seorang ayah yang membelikan buku pelajaran bagi anaknya di suatu toko tanpa melihat toko-toko lainnya. Beliau menganggap harga tersebut yang termurah. Padahal, ada toko lain yang menjual lebih murah, bahkan dengan keberadaan toko daring, harga buku bisa lebih murah lagi dengan promo yang diberikan.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Tindakan, Motif, Prinsip, dan Kegiatan Ekonomi www.yomemimo.com/tugas/38808792

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke www.yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 03 Aug 22